Jumat, 22 Februari 2013

Beranda » » Christoper Colombus Penemu Dunia Baru (Benua Amerika)?

Christoper Colombus Penemu Dunia Baru (Benua Amerika)?

Pada abad ke sebelas di eropa terjadi perubahan besar akibat terjadinya perang salib. Kampanye militer dilakukan untuk mengusir kaum muslimin yang menguasai kota suci di timur tengah. Perang salib dimulai sejak akhir abad ke sebelas dan berlangsung selama sekitar 200 tahun.
Salah satu akibat dari kehadiran tentara eropa di timur tengah adalah meningkatnya perdagangan yang di lakukan oleh pedagang dari venesia dan beberapa daerah di Italia. Para pedagang mendapat keuntungan besar dengan memasok kebutuhan para tentara dan membawa barang dari timur ke eropa.
Ketika tentara perang salib kembali ke eropa mereka membawa barang-barang yang baru dan berguna seperti rempah-rempah, parfum , kain sutera dan produk dari baja. Barang-barang itu menjadi bernilai tinggi di seluruh eropa. Meningkatnya perdagangan menciptakan kota-kota baru di sepanjang jalur pasokan tersebut dan pengusaha-pengusaha kaya di eropa. Bangsa eropa kemudian berkembang dan membangun tentara dan pemerintahan yang dibiayai dari pajak yang dikumpulkan dari masyarakat.
Pada abad ke 15 negara-negara eropa siap melakukan pencarian bagian dunia yang baru Yang diawali oleh portugis. Pada tahun 1400 Portugis ingin mengatur perdagangan rempah-rempah di timur dan tidak mau lagi membeli rempah-rempah yang mahal dari pedagang Arab dan venesia. Jika mereka dapat berlayar langsung ke Asia tempat rempah-rempah tersebut akan menghasilkan keuntungan yang lebih besar. Usaha pencarian Portugis dipimpin oleh pangeran henry putera dari raja John yang pertama yang kemudian dikenal sebagai henry sang navigator. Pangeran henry membawa para pakar ke negaranya dan melibatkan ilmu pengetahuan dalam pencarian tersebut dengan membangun observatory untuk mempelajari bintang-bintang. Para pelaut portugis berlayar ke pantai barat Afrika untuk menemukan jalan ke India dan asia timur. Akhirnya mereka menemukan ujung benua afrika yang disebut tanjung harapan. Portugis menguasai perdagangan rempah-rempah sekitar 50 tahun, mereka membangun daerah jajahan di afrika, teluk Persia , india dan china.
Perkembangan teknologi membantu keberhasilan mereka salah satunya dengan kapal jenis baru yang dapat berlayar lebih baik melawan angin dan ombak. Penemuan lain seperti kompas membuat mereka dapat berlayar sampai jauh. Portugis juga mempersenjatai kapal mereka dengan meriam modern yang digunakan untuk berperang melawan pedagang asia timur dan muslim.
Negara lain di eropa tidak menginginkan portugis menguasai perdagangan rempah-rempah dalam waktu lama sehingga raja ferdinan dan ratu Isabella dari spanyol sepakat untuk menyediakan kapal, kru dan logistic untuk melakukan ekplorasi bagi Christopher colombus seorang italia. Colombus berpikir bahwa jalan pintas untuk mencapai timur adalah dengan berlayar ke barat dia beranggapan dunia tidak terlalu luas dan tidak membayangkan adanya benua lain dan samudera besar antara asia dan eropa. Pada tanggal 3 agustus 1492 Colombus bersama 99 orang kru meninggalkan spanyol dengan menggunakan tiga kapal yang bernama the Niña, the Pinta and the Santa Maria dan pada tanggal 12 oktober mereka mendarat disebuah pulau yang mereka namakan san Salvador.
Colombus menjelajahi pulau itu dan kepulauan di sekitarnya yang sekarang dikenal sebagai Cuba dan Hispaniola. Dia meyakini bahwa pulau itu adalah bagaian dari pantai di asia timur yang mereka sebut Indies dan menyebut orang-orang yang ditemukan disana dengan nama Indian.
Colombus meninggalkan sekitat 40 orang di pulau san Salvador untuk membangun sebuah benteng menggunakan kayu dari salah satu kapal mereka. Dia kembali ke spanyol dengan membawa burung-burung, tanaman, emas dan orang yang ditangkap dari pulau tersebut. Dia disambut sebagai pahlawan di spanyol pada bulan maret 1493.
Colombus berlayar kembali melintasi atlantik menuju karibia 5 bulan kemudian dan menemukan benteng yang dibangun telah rusak terbakar dan dia tidak menemukan seorangpun dari mereka yang dulu ditinggalkan disana dulu. Tetapi pada saat itu dia mempunyai lebih banyak orang, ternak dan perlengkapan untuk membangun daerah jajahan di Hispaniola. 7 bulan kemudian dia kembali ke spanyol dengan membawa 5 kapal yang mengangkut orang-orang Indian yang akan dijual sebagai budak. Colobus kembali berlayar pada tahun 1499 dan mencapai pantai barat amerika tetapi orang-orang di Hispaniola tidak senang dengan kondisi mereka disana dan memulangkan colombus kembali ke spanyol sebagai narapidana tetapi hukum di spanyol mengampuninya.
Pada tahun 1502 colombus melakukan perjalanan yang terakhir ke dunia baru dan menetap di pulau jamaika selama dua tahun sebelum kembali. Selama pelayarannya colombus menjelajahi pulau dan perairan mencari jalur ke india yang tidak pernah ditemukannya tetapi dia menemukan rempah-rempah dan emas dalam jumlah yang banyak. Dia selalu percaya bahwa dia telah menemukan India dan menolak mengakui bahwa itu adalah sebuah dunia baru walaupun bukti menunjukan adanya jenis tanaman yang tidak dikenal di eropa dan asia serta orang-orang tidak memahami salah satu bahasa yang digunakan di asia.
Mungkin anda heran jika christoper colombus yang menemukan mengapa kemudian disebut Amerika. Nama ini berasal dari seorang petualang italia yang bernama Amerigo vespuncci yang mengunjungi pantai selatan amerika pada tahun 1499 dan menulis cerita tentang pengalamannya yang dibaca secara luas di eropa. Pada tahun 1507 seorang pembuat peta dari jerman martin waldseemueller membaca cerita itu dan memutuskan bahwa sipenulis telah menemukan dunia baru dan menamakannya amerika sebagai penghormatan. Petualangan bangsa spanyol selain mencari emas mereka juga menyebarkan agama Kristen.
Penjelajah pertama bangsa spanyol Juan ponce de leon mendarat di amerika utara pada tahun 1513 yang menjelajahi pantai utara yang kini dikenal sebagai Negara bagian florida. Dia mencari sejenis air yang di yakini oleh orang-orang eropa dapat membuat orang tua muda kembali tetapi dia tidak pernah menemukan air tersebut.
Pada tahun 1513 itu juga Vasco Nuñez de Balboa menyeberang ke Panama dan mencapai samudra pacific pada tahun 1519 Hernan Cortes mendaratkan tentaranya di mexico dan menghancurkan kerajaan kuna Aztec Indian. Pada tahun yang sama ferdinan Magellan memulai pelayaran keliling dunia selama 3 tahun dan pada 1530 tentara Francisco pizarro menghancurkan kerajaan Indian inca di peru. Sepuluh tahun kemudian Francisco Vasquez de Coronado kawasan paling utara yang sekarang menjadi Negara bagian Kansas kemudian bagian barat grand canyon.Ten years later, Francisco Vasquez de Coronado had marched as far north as what is now the American state of Kansas and then west to the Grand Canyon. Pada saat yang sama hernando de soto mencapai sungai mississipi.
50 tahun sejak pertama kali colombus mendarat di amerika spanyol mengklaim daerah yang luas di kawasan amerika. Kekayaan daerah baru tersebut membuat spanyol menjadi Negara terkuat di dunia dan di eropa tetapi Negara lain menolak mengakui klaim tersebut dan penjelajah inggris , prancis dan belanda juga berlayar ke amerika.
Abdul Fatwa